Halal Bihalal & Milad PKSke-23 Cirebon.PKS.ID – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Cirebon menggelar acara...
![]() |
Halal Bihalal & Milad PKSke-23 |
Cirebon.PKS.ID – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Cirebon menggelar acara Halal Bihalal sekaligus memperingati Milad ke-23 PKS pada Ahad, 20 April 2025. Bertempat di aula gedung DPD Jalan Kalitanjung, acara ini menjadi momen istimewa untuk mempererat ukhuwah sekaligus meneguhkan komitmen kader dalam membangun ketahanan keluarga dan masyarakat.
Acara yang dihadiri oleh kader lintas generasi ini turut mengundang H. Junaedi, ST., Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil 12 dari PKS. Dalam sambutannya, beliau tak hanya menyampaikan ucapan Idul Fitri, tetapi juga mengingatkan pentingnya Perda No. 9 Tahun 2014 tentang Ketahanan Keluarga, sebagai fondasi pembangunan masyarakat.
“PKS adalah rumah saya. Saya akan tetap di sini, memperbaiki jika ada yang rusak, dan menguatkan jika ada yang goyah,” pesan Junaedi ini menjadi pengingat akan pentingnya soliditas dan konsistensi dalam berkhidmat untuk rakyat.
23 Tahun PKS: Usia Produktif untuk Kontribusi Nyata
H. Karso, S.I.P., Ketua DPD PKS Kota Cirebon yang juga anggota DPRD Kota Cirebon, menyampaikan rasa syukur atas perjalanan 23 tahun PKS. Beliau mengibaratkan usia partai seperti manusia yang telah mencapai kematangan dan puncak produktivitas.
“Di usia ini, PKS harus semakin matang dalam visi, gesit dalam aksi, dan tulus dalam pelayanan. Kita tidak hanya merayakan usia, tetapi juga memantaskan diri untuk memberi lebih bagi negeri,” ujarnya penuh semangat.
Hadir pula perwakilan DPW PKS Jawa Barat, Sekretaris BP7 Hadi Hartono, SE., yang menekankan pentingnya melibatkan kaum milenial dan Gen Z dalam kaderisasi. “Mereka adalah energi baru PKS. Beri mereka ruang, dengar aspirasinya, dan ajak mereka berkontribusi dengan cara mereka,” pesannya.
Refleksi Ramadan: Pelayanan Nyata untuk Masyarakat
Tebar Takjil Kecamatan Kesambi
Ketua Panitia Ansyitoh Ramadhan, Edi Mulyono, S.Kom, melaporkan rangkaian program PKS Kota Cirebon selama bulan suci, di antaranya:
✔ 3.400 paket takjil yang dibagikan di berbagai titik strategis.
✔ Santunan baju lebaran untuk anak yatim.
✔ Ifthar jama'i
✔ Kultum Ramadhan selama 30 hari
✔ Posko mudik lebaran
✔ Kajian dan kegiatan i’tikaf di 10 malam terakhir
✔ Tarhib Ramadhan dan berakhir hari ini yakni halal bihalal
Sebuah slide dokumentasi turut dipamerkan, menunjukkan perjuangan kader dalam menjalankan amanah sosial. “Ini bukan sekadar laporan, tapi bukti bahwa PKS hadir di tengah masyarakat,” tegas Edi.
Di penghujung acara, tausiyah milad dan halal bihalal, disampaikan oleh KH agus Talik M.Pd., yang menekankan agar kader PKS terus mengasah leadership dalam rangka terjun langsung ke masyarakat dan memperkuat konsolidasi dalam menghadapi agenda politik ke depan.
Dengan semangat Milad ke-23 ini, PKS Kota Cirebon siap menjadi garda terdepan dalam mewujudkan kota yang lebih adil dan sejahtera. Milad bukan sekadar angka, tapi pengingat bahwa perjuangan harus semakin berkualitas. ***
COMMENTS