Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Cirebon dalam waktu dekat ini akan adakan acara lomba senam Go ...
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Cirebon dalam waktu dekat ini akan adakan acara lomba senam Go PKS Go.
Lomba Senam Go PKS Go yang sedianya akan diadakan di Lapangan Stadion Bima 2 Kota Cirebon. (Ahad, 23/10/2022).
Lomba Senam Go PKS Go, yang juga akan berlanjut dengan Senam Nusantara ini bertabur hadiah dan gratis pendaftaran.
Senam Nusantara yang akan dipandu oleh Denny Indra Nugraha, mengajak masyarakat Kota Cirebon untuk meluangkan waktu berolahraga sekaligus memperkenalkan Senam Nusantara.
Peserta senam Go PKS Go harus berusia 17 tahun ke atas dan dibuatkan per grup, dengan jumlah per grup bebas.
Ketua pelaksana Cecep Komar Nugraha mengajak masyarakat kota Cirebon untuk bisa mengikuti acara ini dan bersifat terbuka untuk umum.
"Mengajak semua warga kota cirebon untuk senantiasa menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh salah satunya dengan melakukan senam." Ungkap Cecep Komar Nugraha.
Adapun hadiah yang akan didapat para peserta adalah sebagai berikut:
Juara 1 uang tunai Rp. 1.300.000
Juara 2 uang tunai Rp. 1.000.000
Juara 3 uang tunai Rp. 750.000
Ikuti keseruannya karena ada doorprize bagi siapa yang beruntung.
"Senam Go PKS Go ini merupakan senam yang mempunyai seni kreatif unik dan populer saat ini. Tak heran kalau Reel dan Tiktok nya sudah ditonton jutaan orang, saking banyak disukai kalangan masyarakat. Semoga dengan diadakan senam ini, PKS semakin dikenal dan diingat oleh semua masyarakat hingga pemilu 2024." ungkap H.Karso Ketua DPD PKS Kota Cirebon.
Ketua Fraksi partai Keadilan Sejahtera DPRD Kota Cirebon ini juga, mengajak masyarakat dengan ikut ajang ini selain untuk bersilaturahim, sekaligus mengajak masyarakat untuk menyadari pentingnya hidup sehat dengan berolahraga.***
COMMENTS